Gemabisnis.com, JAKARTA–Pemerintah Brasil membebaskan bea masuk etanol dan enam bahan makanan hingga akhir tahun. Kebijakan ini diumumkan oleh Kementerian Ekonomi Brasil, dimana bea masuk tujuh komoditi itu menjadi nol mulai Rabu (23/03/2022)
Kebijakan tersebut bermanfaat bagi kopi, margarin, keju, pasta, gula, dan minyak kedelai. Untuk etanol, tarif pajak diturunkan ke nol baik untuk etanol yang dicampur dengan bensin maupun untuk etanol yang dijual terpisah.
“Kami yakin ini bisa mengarah pada penurunan harga bensin sekitar BRL 0,20 di SPBU. Ini adalah analisis statis. Dalam praktiknya, tindakan ini pada akhirnya akan mendinginkan pertumbuhan dinamis harga-harga tersebut,” kata Menteri Perdagangan Luar Negeri Lucas Ferraz, seperti dikutip kantor berita agenciabrasil.ebc.com. Selasa (22/03/2022).
Untuk bahan makanan, Kementerian Perekonomian menyatakan produk olahan menjadi penyumbang inflasi terbesar, sebagaimana diukur oleh Indeks Harga Konsumen Nasional (INPC), yang mengukur dampak harga pada keluarga berpenghasilan rendah.
Seperti saat ini, kopi memiliki tarif bea masuk 9 %, margarin 10,8 %, keju 28 %, pasta 14,4 %, gula 16 %, minyak kedelai 9 %, dan etanol 18 %. (NF)